Partisi kantor merupakan hal penting yang harus dimiliki oleh setiap perusahaan. Akan tetapi, sebelum memilihnya tentu saja perlu mencermati dengan baik apa saja jenis partisi ruangan kantor tersebut.
Partisi ruangan kantor sangat penting untuk membagi ruangan maupun meja ke dalam beberapa bagian. Selain itu, partisi ruangan kantor juga berguna untuk melindungi privasi para karyawan yang tengah bekerja.
Penempatan partisi ruangan lebih efektif daripada harus membangun tembok permanen yang cenderung jauh lebih mahal. Belum lagi pembangunan seperti itu tentu membutuhkan banyak perencanaan.
Dana yang dibutuhkan juga bisa lebih besar. Jika anggarannya minim tentu tidak bisa memberikan kualitas terbaik untuk pembangunan tembok pembatas tersebut.
Sebelum memilih partisi ruangan seperti apa yang sesuai dengan kantor, maka ada baiknya untuk mencermati jenis-jenisnya terlebih dahulu. Hal ini penting dilakukan untuk menghindari resiko salah pilih.
Ketika berhasil memilih jenis partisi yang tepat, maka bisa langsung meletakkannya dengan baik di posisi yang diinginkan. Beberapa jenis partisi ruangan kantor yang dapat dipilih diantaranya:
Contents
1. Partisi Kantor Model Bilik
Ini merupakan jenis partisi ruangan yang paling banyak digunakan di kantor-kantor Indonesia. Bahkan sudah banyak perusahaan startup yang menggunakan partisi model bilik sebagai penyekat meja.
Partisi model bilik juga selalu mampu membuat ruangan senantiasa tetap hidup. Penyekat seperti ini dianggap jauh lebih murah dibandingkan dengan jenis penyekat ruangan lainnya.
Cocok sekali untuk lebih menghemat anggaran atau yang memang memiliki jumlah anggaran terbatas. Jenis partisi model bilik bisa menyekat mulai dari 2 sampai 4 meja karyawan dengan baik.
Partisi ruangan dengan model seperti ini juga tidak akan membatasi ruangan secara rapat. Hal ini menjadikan partisi ini mampu menyisakan bagian untuk keluar masuk dengan mudah.
Walaupun demikian, jenis penyekat ini tetap dapat melindungi privasi karyawan yang bekerja dengan baik. Karyawan masih tetap bisa berinteraksi, namun tetap aman dan terjaga privasinya.
2. Partisi Kantor Model Portable
Jenis partisi ruangan kantor berikutnya adalah partisi model portable. Ini merupakan jenis partisi yang juga cukup banyak digunakan di perkantoran Indonesia.
Jenis partisi ini menawarkan konsep utama penyekatan yang menekankan pada desain minimalis. Tentunya sangat praktis dan cukup efektif digunakan.
Partisi seperti ini bisa dipindahkan maupun dibuka tutup secara mudah. Material pembuatannya juga beragam dan bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan.
Meskipun demikian, jenis partisi ini tetap mampu memberikan privasi secara khusus bagi meja maupun ruangan yang disekat. Namun, interaksi para karyawan tetap bisa berlangsung dengan baik.
Bahkan banyak yang memilih partisi ini sebagai suatu elemen penghias ruang. Hal tersebut karena partisi ini mampu mengedepankan kesan modern dan terkini.
3. Partisi Kantor Model Akordeon
Selanjutnya ada partisi akordeon. Jenis partisi ini sebetulnya tidak jauh berbeda dengan partisi model bilik. Bahkan banyak yang mengira keduanya serupa. Padahal jelas berbeda.
Partisi model ini lebih menekankan kepada komposisi duduk yaitu antara meja dapat yang akan dipisahkan dengan partisi jauh lebih tinggi agar bisa menutupi kedua sisinya dengan baik.
Kemudian, bagian ruangan sisi sebelahnya tidak menyediakan sekat. Jenis partisi ini juga sangat familiar dalam ruangan kantoran perusahaan.
Banyak yang memilih partisi seperti ini karena terbilang lebih simpel, namun tetap mengedepankan nuansa modern.
Partisi akordeon juga dapat dijadikan sebagai elemen untuk menghias ruangan dengan baik. Dengan partisi seperti ini tentu bisa membuat karyawan merasa semakin nyaman dan bisa dijadikan hiasan bagus.
4. Partisi Kantor Model Kaca
Berikutnya adalah jenis partisi model kaca. Persis namanya, partisi ini terbuat dari material kaca serta bisa memberikan privasi yang sangat berkualitas.
Partisi seperti ini sangat mampu untuk meredam kebisingan antar ruangan secara optimal. Jadi, segala pembicaraan maupun interaksi yang dilakukan para karyawan bisa terjaga dengan baik.
Penyekat ruangan ini sangat cocok diaplikasikan pada bangunan yang menggunakan konsep minimalis. Jadi, ruangan akan tampak sangat luas dan terasa elegan.
Partisi model kaca tentu sangat tebal dibandingkan dengan jenis partisi lainnya. Hal ini membuat partisi kaca memiliki keunggulan lebih banyak.
Selain mampu memberikan privasi yang bagus, ternyata partisi ini juga tidak membutuhkan banyak titik pencahayaan. Jadi, tidak akan menghalangi salah satu ruangan dari pencahayaan apapun.
5. Partisi Kantor Model Jendela Bekas
Membuat partisi dari barang bekas tentu cukup menarik dilakukan. Bahkan cara ini mampu memberikan partisi yang bagus dan cenderung eksklusif. Salah satunya adalah partisi model jendela bekas.
Barang tidak berguna tersebut bisa dimanfaatkan sebagai partisi ruangan kantor yang tidak kalah bagus dan elegan. Partisi seperti ini dapat memberikan kesan terbuka namun tetap memberikan batasan.
Apalagi jika pengrajin mampu memberikan pewarnaan dan desain yang menarik. Pastikan jangan terlalu mencolok karena partisi ini diterapkan untuk ruangan kantor.
Mungkin bisa memilih jenis partisi ruangan kantor dari jendela bekas dengan desain rustic. Pasti akan terlihat sangat cocok bagi interior ruangan kantor.
Jadi, selain nyaman dijadikan sebagai sekat partisi seperti ini juga bisa menyumbangkan sisi menarik bagi ruangan. Tampilan ruangan akan terlihat begitu bagus, berkelas dan sangat nyaman digunakan.
Partisi ruangan kantor tentu sangat dibutuhkan sebagai alternatif sekat yang mudah digunakan. Apalagi jika ingin memberikan privasi dan kenyamanan bagi karyawan kantor.
Jangan lupa sebelum memilih, Anda perlu mengetahui dengan baik apa saja jenis partisi ruangan kantor. Hal ini tentu akan menghindarkan diri dari resiko salah pilih. Pilih yang sesuai dengan kebutuhan, ya!