Partisi Lipat Geser Terbaik

Partisi lipat geser adalah salah satu produk Pireki yang menawarkan fleksibilitas tinggi dalam penggunaannya. Mudah dipakai karena hanya tinggal digeser untuk membuka dan menutup, jenis partisi yang satu ini digunakan pada ruangan-ruangan yang kerap dipakai untuk menyelenggarakan event.

Ruangan yang sering digunakan untuk mengadakan acara tentu membutuhkan penyekat yang bisa dibuka dan ditutup dengan cepat sehingga tidak menghabiskan waktu ketika persiapan. Maka dari itu, untuk kebutuhan penyekatan seperti ini Pireki membuat desain lipat geser.

Contents

Partisi Lipat Geser Pireki

Partisi Lipat Geser adalah jenis sekat ruangan buatan Pireki yang terdiri dari kolom-kolom dengan ukuran bervariasi. Kolom-kolom tersebut nantinya akan terlipat ke arah kanan atau kiri ketika dibuka.

Pireki menyediakan jenis partisi ini ke dalam dua tipe, yakni yang dibuka searah dan dibuka di tengah-tengah sehingga kolom-kolom tersebut bergeser ke kanan dan kiri. Partisi yang bisa digeser ini cocok dipakai di semua bangunan seperti aula, kantor, dan rumah.

Untuk menunjang tampilan yang sesuai dengan interior bangunan, pelanggan bisa memesan partisi ini ke Pireki dengan bahan dan ukuran yang berbeda-beda. Maka, partisi geser ini adalah salah satu yang hadir dengan pilihan desain terbanyak di Pireki.

Kelebihan Partisi Lipat Geser Pireki

Melihat kegunaaan partisi lipat geser yang begitu multifungsi, partisi ini memiliki berbagai kelebihan sehingga membuat banyak orang tertarik untuk menggunakannnya. Berbagai kelebihan tersebut juga membuat jenis partisi ini selalu memuncaki jumlah pembelian.

Kira-kira apa saja kelebihan partisi geser yang diproduksi oleh Pireki ini? Untuk lebih jelasnya simak penjelasan berikut sebagai pertimbangan Anda sebelum membelinya.

Mampu memaksimalkan ruangan secara efektif dan efisien karena bisa dibuka dan ditutup sesuai keperluan.
Memberikan solusi untuk ruangan yang terbatas atau berukuran kecil.

  • Melindungi privasi orang-orang yang berkerja atau beraktivitas di dalam ruangan yang disekat.
  • Desain partisi geser Pireki dibuat untuk menampilkan kesan elegan di berbagai ruangan.
  • Desain partisi bisa dipesan secara custom oleh pelanggan untuk menyesuaikan dengan interior ruangan.
  • Partisi geser tersedia dalam banyak model sehingga pelanggan tidak akan kekurangan pilihan.
  • Partisi geser Pireki dibuat sangat fleksibel dan multifungsi sehingga bisa digeser dengan cepat dan mudah.
  • Partisi lipat merupakan salah satu produk Pireki dengan harga jual yang relatif terjangkau sehingga banyak orang mampu membelinya.

Jenis Partisi Lipat Geser yang Diminati

Secara umum partisi geser ini memang menjadi salah satu produk yang paling laris di Pireki. Namun, karena banyaknya model partisi geser yang kami miliki, kami melihat ada beberapa jenis yang penjualannya selalu tertinggi.

Berikut ini adalah beberapa jenis partisi lipat geser buatan Pireki yang memiliki peminat paling banyak. Ini bisa Anda jadikan referensi jika tertarik untuk membeli produk sekat ruangan produksi Pireki.

Partisi Lipat Polos

Jauh dari tampilan yang membosankan, partisi lipat polos menjadi salah satu jenis yang menjadi favorit pelanggan. Partisi ini sangat cocok dipasangkan dengan ruangan-ruangan yang memiliki dinding berwarna netral sehingga tampilannya tidak jauh berbeda.

Partisi dengan desain polos ini banyak digunakan untuk sekat aula, sekolah, maupun universitas.

Partisi Lipat Bermotif

Partisi lipat dengan motif-motif sederhana bahkan banyak digunakan di kantor-kantor untuk membuat suasana kerja menjadi lebih menarik. Pelanggan bisa memesan motif yang akan ditambahkan pada partisi ini sesuai dengan keinginan mereka.

Partisi Lipat Kayu

Partisi lipat dari kayu juga menjadi salah satu jenis yang digemari oleh pelanggan. Partisi dari kayu ini memiliki ketebalan tertentu yang membuatnya sangat efektif untuk mengurangi kebisingan. Belum lagi tampilannya yang dibuat minimalis dan elegan sehingga dapat dipakai di berbagai ruangan.

Penggunaan partisi lipat kayu banyak ditemukan di aula maupun rumah-rumah. Pelanggan pun bisa mengkombinasikan bahan yang digunakan. Kombinasi material kayu dan kaca adalah salah satu yang terbanyak.

Partisi Lipat Kontemporer

Ingin menciptakan kesan berbeda pada sekat ruangan, pilihlah partisi lipat kontemporer karena partisi ini dibuat dengan desain yang unik. Ukiran merupakan jenis hiasan yang biasanya ditambahkan pada partisi ini. Selain itu, pelanggan bisa memesan partisi ini dalam bentuk-bentuk tertentu sesuai keinginan.

Pilihan Tipe Partisi Lipat Geser Pireki

  • Partisi Lipat Geser Type PVC Folding Door
  • Partisi Lipat Geser Type Nice Partition
  • Partisi Lipat Geser Type Samowa Persection
  • Partisi Lipat Geser Type Samowa
  • Partisi Lipat Geser Type Sorepa ST 10
  • Partisi Lipat Geser Type Sorepa

Harga Partisi Lipat Geser

Sebagai produk dengan harga jual yang relatif terjangkau, partisi geser menjadi angin segar bagi mereka yang membutuhkan penyekat ruangan yang ramah budget. Keterjangkauan harga ini terbagai dalam variasi harga yang berbeda tergantung dari bahan yang digunakan dan desain yang diinginkan.

Harga standar untuk jenis partisi lipat ini berada pada kisaran harga 2 hingga 3 jutaan. Jika Anda menginginkan bahan yang lebih tebal atau kombinasi bahan yang berbeda untuk membuat partisi lipat ini tentu harganya lebih tinggi dari patokan harga standar tersebut.

Anda juga bisa memesan partisi lipat dengan haarga di bawah harga standar dengan kualitas bahan yang sesuai dengan kelasnya. Maka, penting unntuk berkonsultasi dengan tim Pireki sebelum memesan sehingga Anda bisa membeli partisi lipat yang sesuai dengan ketersediaan budget.

Hubungi Kami Sekarang

Ingin menjadi salah satu pelanggan yang juga merasakan manfaat dari partisi lipat geser kami, hubungi langsung Pireki untuk melakukan pemesanan. Konsultasikan kebutuhan partisi geser Anda pada tim Pireki agar kami bisa mewujudkan partisi yang diinginkan. Dapatkan juga kesempatan penawaran harga spesial.

Leave a Comment